Dekan FEBI Dr. Darwis Harahap, MSi didampingi unsur pimpinan Fakultas melakukan pemotongan pita pertanda perlombaan dimulai.

Kamis (04/11/2021) Padangsidimpuan-  Forum Bahasa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FORSABI) kembali menggelar kegiatan lomba bagi mahasiswa semester 3 dan 5 dalam rangka meningkatkan kemampuan dan mempertajam bahasa, terutama bahasa Inggris dan bahasa Arab. Lomba kali ini mengusung  tema “Reach The Dream, Conquer The World By Mastering The Languages” yang dilaksanakan dari 4 sampai 5 November 2021 di Aula FEBI. dilanjutkan untuk grand finalnya direncanakan pada tanggal 17 November 2021 mendatang  di Auditorium IAIN Padangsidimpuan. Kegiatan dimulai dari debat bahasa, story tellingduta, singingnew readings , speech, poster design dan article syariah.

Speaking English and Arabic (S.E.A) Championship dibuka oleh Dekan FEBI Dr. Darwis Harahap, MSi. didampingi unsur pimpinan fakultas, dosen dan pegawai di lingkungan civitas akademika FEBI. Dalam sambutannya dekan menyampaikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan ini karena semenjak diawal pandemi covid 19 baru sekarang kita mulai kegiatan ini kembali. Karena kegiatan ini sangat penting untuk dilakukan agar program bahasa yang kita lakukan di ma’had jami’ah terus berlanjut. Ujar dekan.

Disamping itu, dekan memberikan motivasi pada seluruh peserta S.E.A championship agar terus mempelajari bahasa khususnya bahasa Arab dan Inggris. Karena mempelajari bahasa banyak manfaatnya, pelajarinlah bahasa sekalipun kita tidak terlalu menguasainya. Dekan melanjutkan agar mahasiswa kita membiasakan berbahasa Inggris dan Arab terutama bagi peserta yang berkompetisi dalam kegiatan ini dan tentunya kita akan menemukan mahasiswa yang memiliki potensi bahasa yang baik dan mampu melajutkan kepengurusan FORSABI kedepannya. Kegiatan ini tidak terlepas dari proses pembinaan yang dilakukan oleh Rodame Monitorir Napitupulu, M.M yang setia mendampingi setiap aktivitas FORSABI sejak tahun 2017 hingga saat ini. Acara dilanjutkan dengan pemotongan pita yang dilakukan oleh dekan sebagai pertanda S.E.A championship sudah dimulai.